Operasi Gabungan Perhutani Tertibkan PETI di Cirangsad, Cigudeg

Parpanews.com | Bogor,- Dengan semakin maraknya Penambang Tanpa Ijin ( PETI ) di wilayah Kecamatan Cigudeg Kabupaten Bogor yang sangat memprihatinkan dan merusak ekosistem hutan dan sekitarnya, Pihak Perhutani akhirnya melaksanakan giat operasi gabungan bersama Muspika dan TNI / Polri untuk membersihkan wilayah Cirangsad yang terletak di Kecamatan Cigudeg.

Persiapan operasi gabungan tersebut di lakukan di depan kantor Kecamatan Cigudeg Kabupaten Bogor, dengan melibatkan instansi terkait, seperti Sekretaris Kecamatan ,Wakapolsek dengan jajajaran ,serta pejabat dari pihak Perhutani . Selasa (11/11/2015).

Sebelum menuju sasaran atau titik- titik yang akan di lakukan operasi, ADM KPH Bogor Budi Iriadi menyampaikan, bahwa giat operasi hari ini dilakukan dengan pendekatan sosial terhadap para warga masyarakat yang ada di lokasi penertiban, agar mereka mengerti berkaitan dengan aturan Kehutanan sehingga mereka bisa paham, ujarnya

Terlebih daripada itu, kita atau para petugas yang ada di lapangan nanti bisa memberika keterangan atau edukasi kepada masyarakat supaya bisa menjaga keamanan serta bisa menjaga kelestarian lingkungan yang ada wilayah Kehutanan dan sekitarnya, pungkasnya.

Royani RDK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *